Contact information

PT. Digitalisasi Global Inklusif. Perumahan Griya Permata Gedangan Blok H5, no. 26, Sidoarjo, East Java Indonesia. Postcode: 61254

We are available 24/ 7. Call Now. (+62) 85157787595 pt.dgi.business@gmail.com
Indonesia Ingin Mengembangkan Metaverse, Apa yang Perlu Disiapkan

Indonesia ingin mengembangkan metaverse, apa yang perlu disiapkan? – Hampir seluruh dunia kini sedang memperbincangkan metaverse. Termasuk di Indonesia sendiri, kabar tersebut sudah mulai diketahui oleh hampir sebagian besar masyarakat di Tanah Air. Bahkan ada pula beberapa negara yang sudah mulai membeli hingga membangun kota di Metaverse. Negara tersebut seperti New York dan Korea Selatan. Tak ingin kalah, Presiden Indonesia Joko Widodo pun mengatakan bahwa Indonesia perlu mempersiapkan strategi dalam menyambut metaverse ini. Apa saja yang perlu disiapkan? Simak ulasannya berikut ini.

Sekilas Tentang Metaverse

Sebelum membahas lebih jauh, bagi Anda yang belum mengetahui apa itu metaverse mungkin bisa menemukan jawabannya pada subbab artikel berikut ini.

Metaverse sebetulnya sudah muncul sejak lama. Namun, istilah metaverse kemudian kembali populer sejak pemilik Facebook Mark Zuckerberg mengumumkan pergantian nama dari Facebook menjadi Meta. Rumor tersebut kira-kira mulai beredar pada pertengahan Oktober 2021. Sejak saat itulah istilah metaverse menjadi perbincangan banyak orang bahkan hampir di seluruh dunia.

Sementara itu, metaverse bisa dikatakan sebagai dunia virtual. Siapa pun bisa menggunakan metaverse ini. Dengan metaverse, para pengguna bisa berinteraksi secara virtual antara satu dengan yang lain. Pengguna juga bisa melakukan berbagai aktivitas secara virtual, seperti bekerja, bermain, berinvestasi, hingga membeli properti. Semua itu bisa dilakukan berkat adanya kombinasi teknologi yang terdapat di metaverse.

Berencana Mengembangkan Metaverse

Seperti yang sudah dijelaskan, beberapa negara pun mulai ikut eksis dalam dunia metaverse. Misalnya saja salah satu perusahaan real estat digital yang berbasis di New York bernama Realm. Belum lama ini perusahaan dikabarkan telah membeli ruang digital dengan harga 4,3 juta dolar AS. Kira-kira jika dirupiahkan itu sekitar Rp6,9 miliar.

Tidak hanya itu, ada pula Metaverse Group yang termasuk anak usaha dari Tokens.com. Perusahaan sejak November lalu diketahui sudah memiliki ruang digital di metaverse dengan harga Rp34,5 miliar. Disusul Korea Selatan yang kabarnya akan mendirikan kota digital di metaverse. Rencananya akan dinamakan Metaverse Seoul.

Dari banyaknya negara yang mulai merambah ke dunia metaverse, Indonesia pun tidak ingin kalah saing. Menurut kabar, Indonesia juga akan mengikuti perkembangan dengan ikut eksis di dalam dunia virtual tersebut. Bahkan orang nomor satu alias Presiden RI Joko Widodo pun beberapa waktu lalu sudah mengatakan bahwa Indonesia perlu menyiapkan strategi untuk menghadapi metaverse.

Strategi Indonesia Dalam Menghadapi Metaverse

Beberapa pakar siber Tanah Air mengungkapkan bahwa akan menjadi tantangan yang cukup besar bagi Indonesia jika ingin ikut mengembangkan metaverse. Apa saja yang kira-kira perlu disiapkan Indonesia jika ingin mengembangkan metaverse? Salah satunya tentu terkait regulasi atau pengaturannya. Indonesia perlu segera mempersiapkan pengaturan untuk dunia digital di metaverse. Misalnya ruang yang digunakan sebagai tempatnya.

Hal ini kemudian berkaitan dengan jaringan yang tersedia di Indonesia. Sebab, kehadiran metaverse diiringi dengan pertumbuhan teknologi jaringan 5G sehingga banyak hal-hal baru yang kemudian ikut muncul pula. Kesimpulannya, jika Indonesia ingin mengembangkan metaverse, hal yang perlu disiapkan adalah terkait kebutuhan dan kecepatan jaringan data yang mampu untuk menunjang dunia virtual tersebut.

Selain regulasi dan jaringan, Indonesia juga harus menyiapkan teknologi yang dapat mendukung keberlangsungan kehidupan digital tersebut. Salah satu yang paling dibutuhkan adalah VR dan AR. Keduanya bisa dibilang merupakan pondasi dari adanya dunia virtual. Sementara itu, untuk mengembangkan VR dan AR itu juga sebetulnya perlu disesuaikan dengan infrastruktur telekomunikasi yang ada. Jadi, Pemerintah perlu memerhatikan berbagai aspek terkait hal tersebut supaya dunia virtual metaverse mampu berjalan secara optimal di Indonesia.

Terakhir terkait keamanannya, ini tentunya merupakan poin terpenting yang harus disiapkan, diperhatikan, dan dijaga dengan sebaik-baiknya. Karena di dalamnya akan terdapat kegiatan jual beli atau perdagangan, keamanan untuk sektor keuangan pun harus terjaga dengan sebaik mungkin. Dalam hal ini, tentunya diperlukan peran berbagai pihak. Misalnya di sektor keuangan perlu adanya peran dari Bank Indonesia, Otoritas Jasa Keungan, hingga Kementerian Keuangan. Sedangkan di sektor keamanan, BSSN, BIN, TNI, hingga Polri pun perlu ikut turun tangan mempersiapkan dunia virtual metaverse ini.

Jasa vr digipedia

PromoDisc Up to 30% untuk pembuatan games berbasis VR dengan tema Edukasi
Contoh VR1. https://play.google.com/store/apps/details?id=com.iun.vridom&hl=in
Bebas DesainFree desain warna, tampilan dan jenis permainan edukasi
Waktu ProduksiWaktu produksi Games VR sangat cepat berkisar 1 bulan-  2 bulan setelah tandatangan mou dan pembayaran invoice.
Keunggulan  VR kamiTeknologi yang satu ini lebih mudah dan murah dibandingkan dengan teknologi VR, sehingga pengguna tidak terbatas dan lebih mudah merebak karena dapat diimplementasikan diberbagai media. Kelebihan lainnya adalah biaya pembuiatannya yang tidak terlalu mahal jika dbandingkan dengan teknologi VR dan menggunakan objek sederhanaMembuat kita bisa melihat pemandangan indah yang ada di seluruh dunia baik dengan realistis dan langsung. Ini bisa terwujud karena teknologi VR mengusung kualitas visual yang sangat realistis. Sehingga penampakan lingkungan yang disajikan teknologi ini hampir menyerupai aslinya dalam bentuk 3D.Membuat kita menjadi banyak bergerak. Jika biasanya kita bermain game hanya menggunakan jari – jari tangan, berbeda data bermain game menggunakan teknologi ini, karena kamu akan menggunakan banyak gerakan seperti berlari, berjalan atau sekedar menggerakkan tangan.Dengan adanya VR, maka pekerjaan yang awalnya susah bisa dilakukan secara lebih mudah. Sebagai contoh adalah saat membuat rancangan berbagai jenis bangunan seperti halnya rumah, hotel, ataupun gedung. Penggunaan teknologi VR juga memungkinkan seseorang untuk lebih bersenang-senang.Hingga saat ini ada banyak sekali game VR yang bisa digunakan untuk melepas penat dan stress yang bisa Anda coba. Tinggal pilih sendiri jenis game yang diinginkan sebagai pelepas stres Anda 
Keunggulan digipediaPenyedia jasa yang sudah membantu ratusan lembaga belajar, sekolah, universitas, tempat kursus. Virtual Reality dibuat oleh tenaga profesional developer yang sudah bersertifikat lembaga resmi dicoding, AWS, hingga Google SDC antar negara.pembayaran yang dapat dicicil tanpa bunga bisa menyesuaikan alokasi budget client.memberikan maintenance dan customer support aftersales tak terbatas 

Penulis: Aprilia Wahyu

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jasa Buat Aplikasi dan Website Custom, LMS, ELEARNING, KASIR, LANDING PAGE
Tertarik Bekerjasama?

Diskon ~40% All Services Berlaku!

Minta Penawaran Sekarang.
  • right image
  • Left Image